Al yauma akmaltu lakum dinukun..." artinya apa??
Al yauma akmaltu lakum dinukun..."
artinya adalah Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kamu agamamu. Ini merupakan surah al maidah ayat 3.
PEMBAHASAN
Memahami surah al maidah ayat 3 maka tak lepas dari peristiwa haji wada, dimana ayat ini turun. Maka berikut ini akan kaka ceritakan mengenai haji wada.
Haji wada adalah haji terakhir Rasulullah bersama para sahabat-sahabatnya, disebut sebagai haji perpisahan, karena tidak lama berselang setelah peristiwa haji wada ini, Rasulullah wafat.
Peristiwa ini terjadi pada tahun ke 10 Hijriah, dimana saat itu beliau menyerukan kaum muslimin dari berbagai kabilah untuk berangkat berhaji bersamanya, dikatakkan saat itu orang yang ikut bersama Rasulullah melebihi 100.000 orang. Kemudian disuatu tempat di padang arafah yaitu di wadi uranah, dekat dengan bukit namirah, Rasulullah shalalallahu alaihi wasalam melakukan khotbah terakhirnya didepan para sahabat.
Ketika itu belia berwasiat dan menyampaikan ayat Surah Al maidah ayat 3 :
الْيَوْمَ يَئِسَ الَّذِينَ كَفَرُوا مِنْ دِينِكُمْ فَلَا تَخْشَوْهُمْ وَاخْشَوْنِ ۚ الْيَوْمَ أَكْمَلْتُ لَكُمْ دِينَكُمْ وَأَتْمَمْتُ عَلَيْكُمْ نِعْمَتِي وَرَضِيتُ لَكُمُ الْإِسْلَامَ دِينًا ۚ فَمَنِ اضْطُرَّ فِي مَخْمَصَةٍ غَيْرَ مُتَجَانِفٍ لِإِثْمٍ ۙ فَإِنَّ اللَّهَ غَفُورٌ رَحِيمٌ
________________________________________
Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kamu agamamu, dan telah Ku-cukupkan kepadamu nikmat-Ku, dan telah Ku-ridhai Islam itu jadi agama bagimu. Maka barang siapa terpaksa karena kelaparan tanpa sengaja berbuat dosa, sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
Saat malaikat jibril meynampaikan wahyu ini, kemudian Rasulullah menyampaikan kepada Para Sahabat, para sahabat bergembira karena agama telah sempurna. Namun Abu Bakr bersedih mendengar ayat ini, kemudian ia menangis. Para sahabat yang lai n bertanya mengapa ia menangis. Kemudian Abu Bakar berkata bahwa bila telah sempurna agama ini maka telah selesai tugas Rasulullah, dan itu artinya Rasulullah akan meninggal. Maka mendengar hal ini para sahabat ikut menangis karena tidak kuat menahan kesedihan bahwa Rasulullah akan meninggalkan mereka.
PELAJARI LEBIH LANJUT
Demikian jawaban kakak, semoga dapat membantu, nah adik-adik untuk soal-soal perkara agama lain, adik-adik bisa cek link dibawah ini yaa. Insha ALLAH jawaban-jawabannya khair karena sudah terverifikasi oleh team brainly . cekidot !
1. Ayat kursi dalam alquran ada didalam surah apa dan ayat berapa ? cek disini brainly.co.id/tugas/12399011
2. Mengapa Allah swt. melarang umat Islam bersikap suudzon dan menggibah atau menggunjing sebagaimana dijelaskan dalam QS.Al-Hujurat/49:12? Cek disini brainly.co.id/tugas/1202647
3. jelaskan asbabun nuzul QS AL-Anfal [8] :72. Cek jawabannya disini brainly.co.id/tugas/8748291
Oke adik adik Semangat! Jangan lupa jadikan jawaban TERBAIK !
.........................................................................................................................................................
DETAIL JAWABAN
Kelas : XI
Pelajaran : Agama
Kategori : Bab 1. – Al quran sebagai pedoman hidup
Kata Kunci : haji wada . padang arafah
Kode : 11.14.1

Jawaban : Al yauma akmaltu lakum dinukun..."artinya apa??. There are any Jawaban : Al yauma akmaltu lakum dinukun..."artinya apa?? in here.
Search This Blog
Blog Archive
- August 2023 (1)
- July 2023 (1)
- November 2022 (3)
- August 2022 (8)
- August 2021 (9)
Labels
- B. ArabSekolah Menengah Atas
- B. IndonesiaSekolah Menengah Pertama
- BiologiSekolah Menengah Pertama
- breakfast
- Brisbane
- coloring
- Conditioner
- FisikaSekolah Menengah Pertama
- Keeprite
- kitchen
- Malaysia
- MatematikaSekolah Menengah Atas
- MatematikaSekolah Menengah Pertama
- Near
- page
- pages
- Parts
- Portable
- PPKnSekolah Menengah Pertama
- Profile
- rabbit
- rainbow
- Repair
- Service
- Services
- Shelf
- Southside
- spare
- Stage
- TISekolah Menengah Pertama
- waiting
- wallpaper